Pemerintah Dukung Pembinaan Atlet Muda, Dorong Prestasi Olahraga Daerah
Bupati Kutai Barat, Frederick Edwin (Ist)

Pemerintah Dukung Pembinaan Atlet Muda, Dorong Prestasi Olahraga Daerah

Oleh M. Nur • 04 November 2025

Advetorial DPRD Kutai Barat

Kutai Barat – Selain bidang kesehatan, Pemerintah Kabupaten Kutai Barat juga memberikan perhatian besar terhadap pengembangan olahraga dan pembinaan atlet daerah sebagai wujud investasi jangka panjang bagi generasi muda.
 

Bupati Kutai Barat, Frederick Edwin, mengatakan bahwa pembangunan sumber daya manusia tidak hanya dilakukan melalui pendidikan dan kesehatan, tetapi juga melalui olahraga yang membentuk disiplin, karakter, dan semangat juang masyarakat.


“Olahraga bukan hanya kompetisi, tetapi juga cara membangun semangat kebersamaan dan kebanggaan daerah,” ujar Bupati Edwin dalam Rapat Paripurna DPRD memperingati Hari Jadi ke-26 Kabupaten Kutai Barat, Selasa (4/11/2025).


Untuk mendukung hal itu, Pemkab Kutai Barat terus meningkatkan sarana dan prasarana olahraga, termasuk perbaikan gelanggang dan lapangan olahraga di sejumlah kecamatan, serta mendukung kegiatan pembinaan atlet melalui KONI Kubar.


Pada tahun 2025, sebanyak 305 atlet asal Kutai Barat akan berlaga di 40 cabang olahraga dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur. Pemerintah daerah memastikan dukungan penuh bagi seluruh atlet dan pelatih yang akan membawa nama baik daerah.


“Kita ingin atlet-atlet muda Kutai Barat bisa berprestasi dan membanggakan daerah. Pemerintah hadir untuk memberikan dukungan nyata,” ujar Bupati.


Selain dukungan terhadap atlet, Pemkab juga menargetkan agar kegiatan olahraga menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat, dengan memperbanyak event olahraga kampung, festival olahraga tradisional, dan kegiatan rekreasi berbasis komunitas.


“Kita ingin olahraga menjadi budaya masyarakat, bukan hanya untuk kejuaraan. Dengan semangat sempekat dan sportivitas, prestasi akan tumbuh dari bawah,” tambahnya.

👁️ 34 kali dibaca

Tinggalkan Komentar

Memuat cuaca berdasarkan lokasi Anda...

Logo Portal