Kolaborasi Efektif, Pemkab Kutim dan Desa Swargabara Maksimalkan Bantuan Pertanian
Kepala Desa Swargabara, Wahyuddin Usman

Kolaborasi Efektif, Pemkab Kutim dan Desa Swargabara Maksimalkan Bantuan Pertanian

Oleh Bahroni • 20 November 2025

Advertorial Diskominfo Kutim

Sangatta – Sinergi antara Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) dan Pemerintah Desa Swargabara membuahkan langkah nyata untuk memperkuat sektor pertanian lokal. Bantuan yang disalurkan mencakup penyediaan bibit unggul, pupuk, serta alat dan mesin pertanian (alsintan), yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas dan efisiensi produksi tanaman para petani.

 

Kepala Desa Swargabara, Wahyuddin Usman, menekankan pentingnya kolaborasi ini sebagai fondasi utama pembangunan desa, terutama dalam menghadapi dinamika perubahan komoditas pertanian. Bantuan berasal dari dua sumber utama: Dinas Pertanian Kutim dan alokasi Dana Desa (DD) untuk program ketahanan pangan. “Kalau dari pemerintah itu ada Alsintan, termasuk bibit jagung dan bibit multikultura lain. Dari desa, kita alokasikan Dana Desa untuk ketahanan pangan secara berkelanjutan,” ujarnya.

 

Tak hanya menyalurkan bantuan, Pemerintah Desa Swargabara juga melakukan review total Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) untuk memastikan seluruh program desa linier dan selaras dengan 50 Program Unggulan Kabupaten Kutim. Fokus penyesuaian meliputi ketahanan pangan, pendidikan, kesehatan, infrastruktur dasar, hingga olahraga.

 

“Program desa harus linier, dari pusat, provinsi, hingga kabupaten. Semua sektor mulai dari SDM, pendidikan, kesehatan, sampai olahraga harus terakomodasi,” tambah Wahyuddin.

 

Desa Swargabara, yang menjadi miniatur Indonesia dengan keberagaman hampir semua suku bangsa, menuntut pelayanan publik yang optimal. Modernisasi layanan ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas distribusi bantuan pertanian dan mendorong pertumbuhan ekonomi desa.

 

Dengan kombinasi kolaborasi lintas instansi dan pengelolaan Dana Desa yang tepat sasaran, Desa Swargabara terus memperkuat ketahanan pangan sekaligus mendukung visi pembangunan berkelanjutan Kabupaten Kutim. (Adv)

👁️ 234 kali dibaca

Tinggalkan Komentar

Memuat cuaca berdasarkan lokasi Anda...

Logo Portal